28 Juli 2008

Menguasai Semua Lini

Seorang anak laki-laki terdengar berbicara kepada dirinya sendiri ketika ia menapaki halaman belakang rumahnya, topi bisbol terpasang pada tempatnya, dan ia mulai melempar-lemparkan bola dan mengayun-ngayun tongkat bisbolnya. "Aku adalah pemain bisbol paling hebat di dunia," katanya dengan bangga. Kemudian ia melemparkan bola ke udara, mengayunkan tongkat, dan wuss! meleset. Tidak berkecil hati, ia memungut bola itu, melontarkannya ke udara dan berkata kepada dirinya sendiri, "Aku adalah pemain paling hebat yang pernah ada!" Ia memukulkan tongkat ke bola itu kembali, dan ia gagal lagi. Ia berhenti sebentar untuk mengamati bola dan tongkat itu dengan seksama. Lalu sekali lagi ia melambungkan bola itu ke udara dan berkata, "Aku adalah pemain bisbol paling hebat yang pernah ada." Ia mengayunkan tongkatnya keras-keras dan lagi-lagi pukulannya luput.

"Wah!" serunya. "Aku adalah pelempar bola yang luar biasa!"


2 komentar:

Anonim mengatakan...

Motivasi bagus untuk tidak menyerah dan putus asa. Motivasi bagus.

Anonim mengatakan...

Anak ini melambangkan, bahwa setiap orang bisa mengetahui dimana kemampuan diri masing-masing bila mau !

Original Design by Dzelque

Re Design by Asep Saepudin | Original Design by Dzelque